5 Tips Jaga Kondisi Tubuh Akibat Polusi Udara
SUARAPOST.ID _ Polusi udara dapat menyebabkan berbagai penyakit pernapasan, jantung, dan kanker serta memengaruhi kualitas hidup dan produktivitas seseorang. Untuk itu, sangat penting untuk menjaga tubuh tetap fit di masa-masa seperti sekarang ini.
Dikutip berbagai sumber, sejumlah penelitian selama bertahun-tahun telah berulang kali menunjukkan bahwa peningkatan kadar partikel halus dari polusi udara berhubungan dengan peningkatan rawat inap untuk penyakit jantung, stroke, diabetes, pneumonia, penyakit paru obstruktif kronik, dan masalah kesehatan serius lainnya baik akibat paparan jangka panjang maupun paparan jangka pendek.
Menurut World Health Organization (WHO), polusi udara memiliki dampak serius terhadap kesehatan pada manusia. Paparan langi terhadap polusi udara dapat menyebabkan berbagai penyakit seperti asma, bronkitis, dan bahkan kanker paru-paru.
Partikel-partikel pencemar seperti partikel halus (PM 2,5), nitrogen dioksida (NO2), ozon (O3), debu, asap, dan polutan lainnya dapat mengiritasi saluran pernapasan dan menyebabkan gangguan pernapasan yang serius.
Polusi udara juga dapat memperburuk kondisi kesehatan yang sudah ada, seperti penyakit jantung dan gangguan pernapasan kronis. Selain itu, polusi udara juga dapat mengganggu sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan risiko infeksi saluran pernapasan.
Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan untuk menjaga kondisi tubuh yang terpapar polusi udara agar tetap sehat.
1.Perbanyak tanaman hijau. Perbanyak tanaman yang dapat menyaring polusi di sekitar tempat tinggal. Salah satu kegunaan tumbuhan adalah sebagai indikator pencemaran dini, dan juga sebagai penahan debu maupun bahan partikel lain.
2.Atur sirkulasi udara dengan baik. Pastikan terdapat sirkulasi udara yang baik dalam ruangan dengan membuka jendela atau menggunakan sistem ventilasi yang efektif.
3.Konsumsi makanan bergizi dan gaya hidup sehat tingkat kan daya tahan tubuh dengan. Menerapkan gaya hidup sehat, termasuk makan makanan bergizi seimbang. Banyak konsumsi makanan yang tinggi kandungan antioksidan, vitamin, dan mineral seperti perbanyak konsumsi buah dan sayur. Berolahraga secara teratur dan hindari kebiasaan merokok.
4.Banyak minum air Putih dapat membantu membuang racun yang ada dalam tubuh. Air juga dapat membantu menjaga kelembapan saluran udara dan mencegah dehidrasi.
5.Jaga kebersihan rumah dan Lingkungan Selalu jaga kebersihan lingkungan tempat tinggal dengan pengelolaan sampah yang baik. Hindari membakar sampah dan merokok dalam ruangan karena hal tersebut merupakan salah satu sumber polusi udara.