Politik

Sonni Samoe : Terpilih Atau Tidak, Komitmen Bela Rakyat Terus Menggema

SUARAPOST.ID, POLITIK – Partai Amanat Nasional (PAN) memperkuat kampanye dialogis dengan menggelar acara interaktif di Desa Maleo, Kecamatan Popayato Timur, pada Kamis, (08/02/2024). Kemarin.

Ketua Harian PAN Kabupaten Pohuwato, Sonni Samoe, turut memperkaya dialog politik antara partai dan warga. Sonni Samoe bersama para calon legislatif (Caleg) dari PAN Dapil 3 meliputi wilayah Kecamatan Popayato Timur, Popayato Barat, Lemito, dan Wanggarasi, berbaur dengan warga Desa Maleo. Mereka tidak hanya menyampaikan keadaan daerah, tetapi juga memberikan kesempatan kepada warga untuk berbicara, bertanya, dan menyuarakan pandangan mereka.

Kampanye ini bukan hanya ajang pengenalan program politik, tetapi juga membangun ruang partisipasi aktif masyarakat. Diskusi-diskusi dialogis mencakup isu-isu dari masalah lokal hingga kebijakan nasional. Sonni Samoe menekankan pentingnya mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung, menandakan komitmen PAN pada politik inklusif dan responsif.

“Kampanye dialogis ini tidak hanya memberikan informasi, tetapi juga memupuk kedekatan emosional antara partai dan warga. PAN menegaskan tekadnya untuk membangun demokrasi yang kuat dan mewujudkan perwakilan sesuai harapan masyarakat di Dapil 3”. terang Sonni Samoe saat diwawancarai oleh awak media.

Soni Samoe mengingatkan masyarakat Pohuwato, terutama Popayato, untuk cerdas dalam memilih pada tanggal 14 Februari. Ia menekankan bahwa Pemilu serentak ini adalah kesempatan untuk menghukum anggota Dewan yang tidak memperjuangkan aspirasi rakyat selama 5 tahun.

Sonni Samoe

Lebih lanjut Sonni Samoe, sambil berbagi pengalaman perjuangannya, menegaskan bahwa perjuangan untuk membela rakyat Pohuwato tetap berlanjut. “Terpilih atau tidak, saya berkomitmen untuk terus memperjuangkan hak-hak rakyat dan memastikan perwakilan yang benar-benar peduli terpilih di DPRD”. tegas Sonni caleg nomor urut 7 partai PAN Dapil Pohuwato 3.

Sonni Samoe mengajak masyarakat memilih sesuai hati nurani untuk menciptakan perubahan yang diinginkan. “Partai Amanah Nasional (PAN) menunjukkan komitmennya untuk menjadi ujung tombak perjuangan rakyat Popayato, merealisasikan Plasma, dan mengembalikan hak-hak rakyat”. tutup Sonni.

Editor : Guslan Kaco/suarapost.id

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button