Politik

Sebagai Kader Golkar, Nasir Giasi Siap Calon Bupati Pohuwato 2024

SUARAPOST.ID, POLITIK Ada pernyataan menarik yang disampaikan Nasir Giasi ketua DPRD Kabupaten Pohuwato usai memimpin gelaran rapat paripurna yang berlangsung di aula DPRD Pohuwato pada Rabu, (22/11/2023) kemarin.

Kaitan keputusan DPP Partai Golkar yang merekomendasi sang politisi senior itu (Nasir Giasi) untuk bertarung di pemilihan kepala daerah di 2024 mendatang.

Adanya Keputusan tersebut, Nasir Giasi mengaku bahwa hal itu merupakan rekomendasi awal. Meski begitu, Nasir mengatakan jika masih ada proses lainnya yang harus dilakukan sebagai kader partai berlambang pohon beringin itu.

Keputusan DPP Golkar

“Sebagai kader, kami juga menerima penugasan karena sudah menerima rekomendasi dan penugasan untuk bersosialisasi diri sebagai bakal calon bupati Pohuwato,” ungkap Nasir kepada awak media.

Ditanyai sikap, Nasir membeberkan, sebagai kader dan Ketua Partai Golkar Pohuwato, dirinya mengaku siap untuk menjalankan perintah yang diturunkan oleh DPP lewat surat keputusan.

“Sebagai kader apa yang diperintahkan partai apalagi yang memerintahkan adalah DPP, maka saya harus loyal. Di Golkar ada yang namanya PD2LT atau prestasi, dedikasi, loyalitas dan tidak tercela,” lanjutnya.

“Saya siap samina wa athona menjalankan apa yang menjadi perintah dari DPP untuk menyosialisasikan diri sebagai bakal calon bupati Pohuwato,”tutup Naga sapaan akrabnya.

Penulis : Guslan Kaco

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button